Literasi Digital; Belajar Dengan Quizizz

Semenjak pembelajaran Online akibat Covid-19 yang terjadi tahun kemarin, dimana-mana terlihat anak-anak yang memegang Smartphone ditangannya. Hidup mereka seolah tidak bisa dipisahkan dengan benda persegi panjang tersebut. Walaupun sekarang sudah pembelajaran tatap muka secara langsung, namun karena sudah punya dan sayang jika dianggurkan, mangkanya smartphone masih sering dibawa kemana-mana. 

Saat ke TBM Bintang Brilliant, anak-anak juga banyak yang membawa smartphone. Kebanyakan dari mereka mempergunakannya untuk bermain game bersama atau dalam istilah kerennya disebut dengan Mabar. Ada rasa miris dihati melihat fenomena yang seperti ini. Dulu saat ke TBM, koleksi buku di Rak menjadi jujugan mereka, namun sekarang yang mau membaca buku hanya tersisa beberapa saja.

Dari hal tersebut, kami kemudian mencoba untuk memadu padankan pembelajaran dengan teknologi informasi terkini melalui Literasi Digital. Dari pada smartphonemya dibuat untuk bermain game yang tidak bermanfaat, dalam satu jam kunjungan mereka ke TBM Bintang Brilliant, anak-anak diajak untuk belajar secara online. Smartphone masing-masing dimanfaatkan sebagai alat belajar yang menyenangkan. Metode belajar seperti game menjadi cara asyik berliterasi yang diterapkan di TBM Bintang Brilliant.



Di postingan tahun 2021 sebelumnya sudah pernah Belajar dengan teknologi Kuis Online  Mentimeter. Sekarang ini, anak-anak beralih ke Quizizz karena dirasa lebih menantang dan pilihan soalnya lebih banyak. Baik Mentimeter maupun Quizizi memiliki Sistem kompetisi. Jika jawabannya benar maka nilai akan bertambah. Jika jawaban salah tidak dapat nilai

Metode pembelajaran di Quizizz juga lebih banyak dibandingkan Mentimeter. DI Quiziz bisa menggunakan soal pilihan ganda atau soal esai. Bisa juga diberikan batas waktu pengerjaan mirip Pe-er. Tata cara penggunaan Quiziz baik bagi guru (pemandu) maupun untuk murid akan diulas di postingan lainnya. 

Untuk anak yang tidak membawa smartphone, Ada 2 Laptop inventaris TBM yang bisa digunakan. Mereka juga bisa share atau gabung dengna satu teman lainnya. Ada Jaringan Wifi Bintang Brilliant yang bisa dimanfaan untuk belajar online. 

Dengan menggunakan quizizz, anak anak diajak untuk bermain kuis dan menjawab berbagai pertanyaan secara online. Soal-soalnya disesuaikan dengan tingkat kelas mereka. Tentunya ada pemandu atau relawan yang mengontrol jalannya kuis dan melakukan evaluasi pasca selesai. Keseruan dalam menjawab soal membuat anak-anak tidak merasa bosan dalam belajar. 

Baca juga : Situs Belajar Asyik Ala Bintang Brilliant

Setelah pemandu memberikan kode tertentu yang tertera dalam layar laptop utama, anak-anak memasukkan kodenya dan memberi nama pada akunnya. Nanti akan mucul ikon unik yang menjadi pembeda antara akun yang satu dengan akun yang lainnya. Saat semua sudah siap dan sudah terlihat di layar Laptop utam. pemandu akan mengklik mulai dan soal-soal akan ditampilkan di Handphone masing masing. 

Soal-soal didalamnya diberikan secara acak sehingga antar satu anak dengan anak lainnya akan berbeda tampilan soalnya. Hal ini membuat mereka tidak bisa mencontek temannya meskipun di dalam ruang atau tempat yang sama. Hasil yang didapatkan murni dari kemampuan sendiri. 

Dimanapun tempatnya, mendapat nilai tinggi tentu menjadi kebanggaan tersendiri. Pada metode pembelajaran ini anak-anak terpacu untuk mendapatkan nilai tertinggi dan mengalahkan yang lainnya. Meskipun pada akhirnya menempati urutan terbawah, mereka tetap bangga karena sudah mencoba sebisanya. Sama halnya ketika bermain game kebanyakan, jika kalah nanti bisa coba lagi. 

 


Tidak ada komentar

Harap berkomentar dengan sopan dan sesuai topik

Gambar tema oleh 5ugarless. Diberdayakan oleh Blogger.